Jakarta Walking Tour Kampung Tugu, Portuguese Village
Jakarta Walking Tour Kampung Tugu, Portuguese Village
- Ramah Tamah dengan Penduduk Kampung Tugu
- Menikmati Kuliner Khas Kampung Tugu
- Mengunjungi Rumah Tua Tugu Berumur 200 Tahun
- Menikmati Keroncong Tugu
- Memahami Sejarah Akulturasi Dua Budaya
Explore Jakarta, YOEXPLORE – Kampung Tugu di Jakarta Utara adalah bukti sejarah dari percampuran dua budaya, yaitu Keturunan Portugis dan Betawi. Kampung ini terbentuk dari sejak Abad Ke-16 atau tepatnya Tahun 1648. Tempat dimana serdadu-serdadu Portugis berkulit gelap bermukim dan disebut sebagai Orang Tugu. Bukti sejarah lain yang masih ada adalah Gereja Tugu. Gereja ini sudah berdiri 270 tahun lamanya. GPIB Kampung Tugu yang dibangun pada Tahun 1747/1748 oleh Pemerintah Belanda. Bersama Jakarta Walking Tour, Sahabat Explorer diajak untuk mengenal lebih dekat Kampung Portugis Tugu. Yuk, simak apa saja yang akan kita nikmati selama berwisata dengan berjalan kaki ini.
Jakarta Walking Tour Kampung Tugu & Keturunan Portugis
Saat ini ada sekitar 8 marga Keturunan Portugis yang menempati Kampung Tugu. Mereka adalah marga Abrahams, Salomon, Minchiels, Seymon, Quiko, Cornelius, Andries, dan Braune. Bersama Jakarta Walking Tour Kampung Tugu, kita bisa beramah tamah dengan komunitas lokal. Mendengar cerita-cerita sejarah yang menarik dari asal-usul nama Tugu, sejarah Kampung Tugu dan lainnya.
Menikmati Gado-Gado Tugu
Yang tak kalah seru adalah wisata kuliner di Kampung Tugu. Jangan lewatkan mencicipi gado-gado Tugu yang terkenal kelezatannya. Banyak yang menjual gado-gado, tetapi ada keunikan rasa pada gado-gado Kampung Tugu. Rasa unik dari asam cuka dan bumbu kacang yang dicampur santan, kencur dan kemiri. Citarasa Portugis yang khas pedas, manis dan asam.
Wisata Kue-Kue Khas Kampung Tugu
Selain gado-gadonya, Kampung Tugu terkenal dengan kue-kue yang hanya bisa kita nikmati di Kampung Tugu. Sebut saja pisang udang yang bentuknya seperti nagasari. Namun isinya bukan pisang, tetapi irisan pepaya, gula, dan udang. Ada pula ketan unti yang ditaburi gula merah dan bukannya parutan kelapa. Dan yang tak kalah enak, Portuguese Egg Tart.
Menikmati Alunan Keroncong Kampung Tugu
Yang terakhir dan tak kalah seru dari Jakarta Walking Tour Kampung Tugu adalah menikmati Keroncong Tugu. Sejarahnya, Keroncong Tugu berawal dari alat musik macina, yang bentuknya kecil seperti ukulele. Zaman dahulu, musik ini satu-satunya hiburan Warga Tugu melepas lelah sehabis bekerja. Dalam perjalanannya, Bangsa Belanda tertarik dan menyukai musik keroncong sehingga pemusik Keroncong Tugu diundang ke acara kenegaraan Pemerintah Belanda.
Itinerary
Meeting point: Gereja Tugu (Jalan Raya Tugu)
Gereja Tugu – Kampung Betawi Kristen – Rumah Tua Tugu – Markas Keroncong Tugu – Wisata Kuliner
Tunggu apalagi..yuk bergabung dengan Jakarta Walking Tour Kampung Tugu. Harga yang tertera di paket ini adalah harga khusus weekend Sabtu/Minggu. Khusus Bulan November, ada Perayaan Festival Tugu. Untuk waktu diluar jadwal yang ada, Sahabat Explorer bisa menghubungi YoExplore untuk informasi lebih lanjut. Tertarik menjelajahi sisi lain Kota Jakarta? Yuk, gabung dengan paket lainnya disini.
kamera, topi/payung, tongsis, uang cash, pakai sepatu nyaman, baju yang nyaman/menyerap keringat, sun-block/SPF cream, dll
- Tour Guide
AccommodationPersonal ExpensesVehicles/Flight Ticket (Round Trip)DrinksEntrance FeeMeals
Child: from 4 until 11 years old
Lokasi
- GPIB Tugu
Gereja Tugu, RT.10/RW.6, West Semper, North Jakarta City, Jakarta, Indonesia
There is no review yet.